Menurut kamus besar bahasa Indonesia
Sedekah memiliki pengertian pemberian sesuatu kepada fakir miskin atau yang berhak menerimanya, di luar kewajiban zakat dan zakat fitrah sesuai dengan kemampuan pemberi.
Sungguh tak terperikan lagi keutamaan, manfaat, keajaiban, atau energi yang dihasilkan oleh
amalan sedekah. Ada tiga hal penting yang harus diperhatikan dalam sedekah :
1. Niat sedekah. Niat berbeda dengan hikmah dan tujuan. Setiap ibadah, amalan atau berbagai bentuk kebaikan yang tidak diniatkan demi dan untuk karena ALLAH, maka pekerjaan tidak akab diterima sebagai ibadah. Jadi, jangan meniatkan sedekah yang Anda keluarkan itu untuk yang lain selain keridhaan ALLAH.
2. Menyangkut cara – cara bersedekah. Hindarilah hal – hal sbb :
a. Pamer. Tak ada pahala dan keutamaan yang akan kita terima manakala kita pamer dalam mengeluarkan sedekah.
b. Gerutu. Menggerutu adalah tanda ketidakikhlasan. Dengan kata lain kita merasa berat dengan apa yang kita sedekahkan.
c. Yang lebih, bukan yang baik.
d. Terpaksa. Keterpaksaan adalah lawan dari keikhlasan. Tidak ada pahala yang akan diterima oleh orang yang merasa terpaksa
e. Asal memberi. Asal memberi berarti asal – asalan dalam memberi. Ini berarti kita tak memperhatikan apakah cara memberi, tujuan memberi, sesuatu yang akan diberikan, itu baik atau tidak, halal atau tidak.
3. Tujuan bersedekah. Dalam tujuan bersedekah harus dihindari hal – hal sbb:
a. keajaiban
b. popularitas
c. kekuasaan
d. mengikat
e. mengharap balasan.
Kumpulan Artikel Islami
Published:
2012-10-29T21:05:00-07:00
Title:Amalan Sedekah
Rating:
5 On
22 reviews